Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Petugas Pemungutan Suara (PPS) Serentak Dalam Rangka Pemilu 2024 Di Wilayah Hukum Polsek Lau

Maros – Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Panitia Pemungutan Suara (PPS) jelang Pemilu 2024 di Wilayah Hukum Polsek Lau bertempat di Aula Kantor Perikanan Desa Tupabbiring Kec. Bontoa Kab. Maros, Senin 22/1/2024

Turut hadir Camat Bontoa H. Mulyadi, S.STP, Kapolsek Lau diwakili oleh Kanit Binmas Polsek Lau Iptu Sudding, Danramil 1422 -01 Lau diwakili oleh Babinsa Desa Tupabbiring Serka Alwi, Kepala KUA Kec.Bontoa Ustadz Musakkir S.Ag , Ketua Panwaslu Bontoa Sdri. Suryani , Ketua PPK Kec.Bontoa Sdr. Rais Para petugas dan pengawas yang dilantik sebanyak 89 orang.

Ketua Panwaslu Kec. Bontoa Sdri. Suriani melantik sebanyak 89 anggota PPS yang terdiri dari seluruh Desa yang ada di Kec. Bontoa

Kegiatan yang sama berlangsung secara serentak di tempat yang berbeda pada wilayah hukum Polsek Lau yang terdiri dari Kec. Marusu berjumlah 89 orang, Kec. Lau berjumlah 78 orang, dan Kecamatan Maros Baru berjumlah 78 orang total keseluruhan wilayah hukum Polsek Lau 334 orang.

Pelaksanaan pelantikan secara serentak petugas PPS dalam wilayah Hukum Polsek Lau berlangsung aman dan tertib.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *