Kapolres Maros Sambut Kunjungan Penjabat Gubernur Sulsel Tinjau Kesiapan Logistik Pemilu Tahun 2024

Maros – Kapolres Maros AKBP Awaludin AKBP Awaludin Amin S.I.K sambut kunjungan Pj. Gubernur Sulsel DR. Bahtiar Baharuddin dalam rangka peninjauan kesiapan Logistik Pemilu 2024 Kab. Maros di gedung safari Jalan Poros Makassar – Maros Kel. Adatongeng Kecamatan Turikale Kabupaten Maros, Selasa 30/01/2024.

Turut hadir Bupati Maros DR. H.A.S Chaidir Syam., Ketua DPRD H. A. Patarai Amir S.E., Dandim 1422 Letkol Arm. Nikolas Sirilus, Ketua KPUD Jumadi SP, Ketua Bawaslu Maros Sufirman ST

Pada kesempatan tersebut Penjabat Gubernur langsung meninjau serta mengecek kondisi untuk memastikan kesiapan logistik pemilu KPUD Kabupaten Maros

Divisi perencanaan dan logistik KPU Provinsi Sulsel Marsuki Kadir mengatakan, kunjungan ini untuk memastikan kesiapan ketersediaan logistik untuk setiap tps dalam rangka menyongsong pemilu, dan Alhamdulillah apa yang kita dengarkan dari ketua KPUD Maros sudah 99 persen sdh ada artinya kekurangan itu tinggal surat suara DPRD Provinsi tapi insya allah malam ini akan datang dan mudah -mudahan kami dalam memfasilitasi pemilu khususnya kelengkapan dan dukungan baik surat suara maupun logistik lainnya dapat terpenuhi hingga 100 persen,” ucapnya.

Turut hadir mendampingi kunjungan Pj. Gubernur Sulsel, Pj. Sekprov / Kadis Pangan Drs. Andi Muh. Arsjad, M.Si, Kadis TPHBUN Ir. Imran Jausi, Kadis Diknas H. Ikbal Najamuddin, SE, Kadis Peternakan dan Keswan drh. Nurlina Saking , M.kes.MH, Kadis Kesehatan Dr. HM. Ishak Iskandar, M.Kes, koordinator Divisi Perencanaan KPU Prov. Sulsel Marsuki Kadir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *