“Mabbarakka” Wujud Peduli, Kapolres Maros Kunjungi Warga yang Tertimpa Musibah Bencana Alam.

Polres Maros_ Sebagai Wujud Kepedulian kepada warga, Kapolres Maros Akbp Awaluddin Amin S.I.K., mengunjungi warga yang tertimpa Musibah bencana alam angin puting beliung bertempat di kampung Balange Lingkungan Majjempu Kelurahan Allepolea Kecamatan Lau Kabupaten Maros, Kamis 16/02/2023, pukul 17.50 wita.

Didampingi Kapolsek Lau Akp Andi Sukmawati S.E., Kanit Binmas Ipda Sudding, Bhabinkamtibmas Kelurahan Allepolea Aipda Arfah Saeni serta Ketua RW Lingkungan Majjempu sdr. Ramli, Kapolres Maros meninjau rumah warga yang tertimpa Musibah bencana alam angin puting beliung yang menyebabkan beberapa bagian rumah warga mengalami kerusakan.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Maros bersama Kapolsek Lau menyerahkan bantuan tunai kepada Ibu Ramliah Gaffar 65 tahun dan Ibu Hatijah Farman 34 tahun warga Kampung Balange Lingkungan Majjempu Kelurahan Allepolea Kecamatan Lau Kabupaten Maros, yang tertimpa musibah bencana alam angin puting beliung.

Kapolres Maros mengungkapkan Kegiatan “Mabbarakka” ini merupakan wujud Empati dan Kepedulian Polri kepada warga yang tertimpa Musibah Bencana Alam sekaligus untuk mendekatkan diri dan meringankan beban sesama ” ungkap Kapolres Maros

” Semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban keluarga untuk memperbaiki fasilitas rumah” Harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *