Bersama Warga Desa Cenrana, Polres Maros Gelar “Jum’at Curhat”

Polres Maros_Program Polri “Jum’at Curhat” Wakapolres Maros Kompol Muhammad Ramadhani Kamal, S.Pd., M.M., didampingi Camat Camba A.Al Ihsan S.Pt, Kapolsek Camba Akp Mappiare, Danramil Camba Kapten Inf. Mappawari, Kasat Lantas Akp Supriyanto, Kasat Resnarkoba Iptu Syarifudin, Kasi Propam Iptu Duddin, Perwira Polres Maros dan personel Polsek Camba melaksanakan Jum’at Curhat di Desa Cenrana, Kecamatan Camba, Kabupaten Maros, Jum’at (17/02/2023) Jam 14. 00 Wita.

Kegiatan tersebut dihadiri para lurah dan Kepala Desa se Kecamatan Camba, Babinsa, Bhabinkamtibmas Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Wanita dan masyarakat setempat.

Jum’at Curhat bertujuan untuk menyerap aspirasi saran masukan maupun kritikan masyarakat terkait Kamtibmas maupun masalah masalah lainya yang terjadi di lingkungan masyarakat serta memberikan solusi permasalahan tersebut.

Adapun pertanyaan yang diajukan tokoh masyarakat antara lain terkait hewan ternak yang merusak tanaman dan seringnya terjadi balap liar.

Menanggapi hal tersebut Wakapolres Maros Kompol Muhammad Ramadhani Kamal, S.Pd., M.M. menyampaikan agar hewan ternak dikandangkan dan dijaga sehingga tidak merusak tanaman orang lain dan bilamana terjadi permasalahan agar dibicarakan secara bersama pemerintah setempat, Kepala Desa, Babinsa maupun Bhabinkamtibmas.

Dikatakan pula Camat Camba Al Ihsan, Bahwa terkait dengan hewan ternak itu sudah diatur dalam peraturan daerah (Perda)

Terkait dengan adanya balap liar yang kerap terjadi di Wilayah Kecamatan Camba, Wakapolres Maros Kompol Muhammad Ramadhani Kamal, perintahkan jajaran Polsek Camba Kolaborasi dengan Bhabinkamtibmas untuk lakukan pemantauan dan Patroli dikoasi yang kerap dijadikan tempat balap liar.

Pada kesempatan itu pula Wakapolres Maros Kompol Muhammad Ramadhani Kamal, mengajak seluruh seluruh element masyarakat untuk berpartisipasi menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

” Marilah kita bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan” Ucap Wakpolres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *