kapolres Maros, A’lingiri Kalompoang Butta Salewangan Maros

“Proses Pembersihan benda Pusaka”

Polresmaros.com….Kapolres Maros Akbp Awaludin Amin, S.I.K, usai di Nobatkan sebagai “Warga Adat Maros” oleh Tokoh Adat Maros Karaeng Marusu dan Karaeng Turilae, langsung menghadiri undangan di kecamatan Tanralili dalam rangka Pencucian Benda Pusaka tahun 2022. (28/07/2022)

Bertempat di di rumah Karaeng Tika Dusun Bonto Cinde Desa Allaere Kecamatan Tanralili Kabupaten Maros berlangsung acara adat ” A’langiri Kalompoang, yang artinya (Pembersihan benda pusaka) yang di selenggarakan oleh lembaga adat jariminasa Tanralili ( Rumpung Karaenta Data). “Ucap Kasi Humas”

“Kapolres Maros di apit oleh dua Tokoh Adat Maros”

Dalam kegiatan pembersihan Benda Pusaka ini di lakukan beberapa rangkaian acara yang di mulai pukul 08.30 wita dengan peletakan batu pertama, Pendirian Balla Gaukan Karaenta Data yang di hadiri oleh rumpung karaengta data, hingga waktu menunjukan pukul 16.00 wita s/d 17.30 wita Songka Bala ( Berdo’a tolak marabahaya) dan hingga memasuki acara puncak sekitar pukul 19.30 wt.

Dalam acara intinya Ini, dilakukan Acara A’rate juma ( Berzikir bersama), A’Lingiri Kalompoang ( Membersihkan benda pusaka), Apangolo ( Do’a bersama) dan Pembacaan ayat suci Al Qur’an, Serta Pnyamatan pin oleh Bapak Kapolres Maros, dan di lanjutkan dengan sambutan Kapolres Maros Akbp Awaludin Amin S.I.K, dan Camat Tanralili. “Ucap Karaeng Tika”

Kegiatan Pembersihan Benda Pusaka ini di hadiri oleh Kapolres Maros beserta jajarannya dan Rumpun Karaeng Tanralili, yang di kandung Makdud bertujuannga A’lingiri kalompoang ( Pembersihan benda pusaka ) untuk mempererat tali silaturahmi sesama pemangku adat maupun komunitas pelestari budaya yang ada di sulsel.

Sebelumnya personil polres Maros yang di pimpin oleh Kabag Ops Kompol Abriadi, melakukan Apel Pengamanan di Tkp, dan tatkala penting Kapolres Maros memberikan Himbauan Kamtibmas untuk Kabupaten Maros, ayo kita sama sama jaga keamanan dan ketertiban Butta Salewangan Maros yang sama sama kita Cintai, “Kami di Polres Maros tidak berarti apa apa tanpa dukungan dan bantuan tokoh Agama, Adat, Pemuda dan segenap lapisan Masyarakat Maros. “Tutup Kasi Humas”

“Gelar Apel pengamanan dalam acara pembersihan benda Pusaka”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *