Polres – Maros_ Kapolsek Turikale Kompol DR. Mariana Taruk Rante, A.Md. Kom., S.E., S.I.K., M.H.,bersama Bhayangkari Ranting Polsek Turikale melaksanakan Jum’at Berkah (Tali Asih) kepada warga sesama, Jumat 26 Mei 2023 pukul 10.30 wita.
Pelaksanaan Jum’at Berkah kepada warga di sekitar Kecamatan Turikale dengan Mobile Randis Patroli Polsek Turikale.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Turikale bersama personil dan Bhayangkari Ranting Polsek Turikale membagikan Nasi Kotak kepada warga sebagai wujud kepedulian serta Empati terhadap sesama
” Giat Jum’at Berkah ( Tali Asih) ini bertujuan sebagai wujud kepedulian kepada warga dalam rangka mendekatkan diri dengan berbagi berkah kepada warga di wilayah hukum Polsek Turikale” Ucap Kapolsek.